Resep Cara Membuat Nugget Tahu Cripsy Enak Dan Mudah
Bahan:
- 300 gram tahu, tumbuk halus
- 1 lembar roti tawar, remas hingga hancur
- 1 buah wortel, serut kasar
- 50 gram kacang polong
- 1 butir telur ayam
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 1 batang bawang perai, iris halus
- ½ sendok makan kaldu bubuk
- Garam secukupnya
- ¼ sendok makan merica bubuk
- 700 ml minyak goreng
- Sambal bangkok secukupnya
Bahan Pelapis:
- 100 gram tepung terigu protein sedang
- 2 butir telur ayam, kocok lepas
- 150 gram tepung pangko
Cara Membuat:
- Campur semua bahan menjadi satu, kecuali minyak goreng dan sambal bangkok. Aduk rata, tuangkan adonan ke dalam loyang 18X18 cm beroles minyak dan beralaskan plastik. Kukus selama kurang lebih 25 menit, angkat dan tiriskan.
- Keluarkan dari dalam loyang, potong ukuran 4X4X1 cm. Gulingkan di atas terigu hingga rata. Celupkan dalam telur kocok, dan gulingkan kembali diatas tepung pangko hingga rata.
- Panaskan minyak, goreng nugget hingga berwarna kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
- Sajikan bersama sambal bangkok.
Demikian Resep Cara Membuat Nugget Tahu Cripsy Enak Dan Mudah.
Bagaimana, cukup mudah kan? Yuk segera di praktekkan dirumah untuk hidangan keluarga di rumah yang tercinta. Mudah-mudahan resep masakan di atas bisa menjadi menu kesukaan anda dan keluarga. Selamat mencobanya.
Anda sedang membaca artikel Resep Cara Membuat Nugget Tahu Cripsy Enak Dan Mudah dan artikel ini url permalinknya adalah https://seputarmasakannusantara.blogspot.com/2019/12/resep-cara-membuat-nugget-tahu-cripsy.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk anda semua. Tulis di komentar jika ingin request resep masakan yang lain. Terima kasih.
Posting Komentar
Posting Komentar